• MA SALAFIYAH KARANGTENGAH
  • Kompeten, Berprestasi, dan Berakhlakul Karima

Sidang KTI siswa Kelas 12 Tahun 2023

Sidang KTI siswa Kelas 12 Tahun 2023

Pemalang, (14-12-2023). Siswa Kelas 12 tahun ajaran 2023/2024 mengikuti sidang Ujian Karya Tulis Ilmiah (KTI), Karya tulis ilmiah adalah suatu bentuk penulisan yang mengikuti metodologi ilmiah. Fokus penulisan karya ilmiah adalah pada penyelidikan, analisis, dan interpretasi data yang relevan pada bidang ilmu tertentu.

Tujuan penulisan karya ilmiah yang utama yaitu menyampaikan informasi yang akurat dan terverifikasi secara ilmiah kepada pembaca. Karya tulis ilmiah juga turut berkontribusi terhadap perkembangan pengetahuan dalam bidang ilmu tersebut. 

Karya tulis ilmiah ini biasanya disusun oleh para peneliti, ilmuwan, atau akademisi yang memiliki pengetahuan mendalam di bidangnya. Namun, dalam rangka meningkatkan pengetahuan siswa sekaligus memberikan gambaran dasar tentang Karya tulis ilmiah, mulai tahun pelajaran 2021 untuk tahun ketiga siswa kelas 12 diwajibkan menuliskan Karya Tulis Ilmiah di bawah bimbingan guru pembimbing selama 6 bulan.

Sebagai pelajar, para siswa tidak harus menulis karya ilmiah dengan tingkat kompleksitas yang setara dengan karya profesor, misalnya. Dengan keterbatasan sumber daya dan waktu untuk melakukan penelitian, fokus kita dalam menyusun karya ilmiah pelajar SMA/MA adalah pada pemahaman dasar atas topik yang dipelajari.

pada hari ini tanggal 14 Desember 2023, siswa membuktikan dirinya untuk mempresentasikan hasil karya ilmiahnya di depan dewan penguji yaitu guru mereka sendiri, nantinya akan dipilih karya ilmiah terbaik dan akan dipulikasi di repository MA SALAFIYAH.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pengumuman Kelulusan Kelas 12

Assalamualaikum Wr. Wb. Berdasarkan Rapat kelulusan di MA Salafiyah Karangtengah telah dilaksakan pada hari kamis tgl 04 Mei 2024, rapat tersebut menghasil suatu keputusan berdasarkan

25/06/2024 20:49 - Oleh Administrator - Dilihat 39 kali
Pengumuman Kelulusan Kelas 12

Assalamualaikum Wr. Wb. Berdasarkan Rapat kelulusan di MA Salafiyah Karangtengah telah dilaksakan pada hari kamis tgl 04 Mei 2024, rapat tersebut menghasil suatu keputusan berdasarkan

25/06/2024 20:47 - Oleh Administrator - Dilihat 34 kali
Gelar Karya P5 2RA

Gelar Karya P5-RA WARUNGPRING (Admin) – Ahad (26/09/2023) MA Salafiyah Karangtengah mengadakan Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan lil Alamin (P5-RA).

26/11/2023 10:50 - Oleh Administrator - Dilihat 209 kali
Pengumuman Kelulusan 2023

Pengumuman Kelulusan 2023 Assalamualaikum Wr. Wb. Berdasarkan Rapat kelulusan di MA Salafiyah Karangtengah telah dilaksakan pada hari kamis tgl 04 Mei 2023, rapat tersebut menghasil s

12/05/2023 10:50 - Oleh Administrator - Dilihat 369 kali
MA Salafiyah Raih Predikat A Akreditasi 2023-2028

MA Salafiyah Raih Predikat A Akreditasi 2023-2028   Pemalang, MA Salafiyah Karangtengah pada tanggal 31 Maret sd 1 April 2023 telah dilakukan Visitasi akreditaso oleh BAN-SM Prov

03/05/2023 10:50 - Oleh Administrator - Dilihat 351 kali